Pages

Thursday, October 3, 2013

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Ternyata Dunia itu penuh misteri. Bukan misteri gunung merapi. Tapi misteri yang tidak bisa kita percayai, tapi itu memang ADA dan bukan HOAX semata. Ada 8 misteri dunia yang menarik untuk dibaca, yang tentunya pasti akan menambah wawasan Anda.

1.Petir Abadi di Venezuela 

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Petir Catatumbo yang misterius adalah sebuah fenomena alam yang unik di dunia. Terletak di muara sungai Catatumbo di Danau Maracaibo. Fenomena ini berupa awan petir yang membentuk sebuah "garis" kilat sepanjang 5 kilometer, setiap 140 - 160 malam dalam setahun, selama 10 jam tiap malam, dan lebih dari 280 kali dalam 1 jam itu. Ini hampir bisa disebut 'badai permanen'. Petir ini mempunyai intensitas 400.000 ampere dan terlihat hingga 400 km jauhnya. Menurut penelitian, petir ini terjadi karena tumbukan angin yang berasal dari Pegunungan Andes. Petir ini juga dijadikan sebagai navigasi oleh para pelaut.

2.Hujan Ikan di Honduras 

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

The Rain of Fishes (Hujan ikan) ada diceritakan dalam Cerita Rakyat Honduras. Namun, juga terjadi secara nyata di Departamento de Yoro, antara bulan Mei dan Juli. Saksi mengatakan bahwa fenomena ini dimulai dengan awan gelap di langit, diikuti dengan kilat, guntur, angin kencang dan hujan lebat selama 2 - 3 jam. Setelah hujan berhenti, ratusan ikan ditemukan hidup di tanah. Orang mengambil ikan - ikan ini dan memasaknya. Sejak 1998, Festival Hujan Ikan dirayakan setiap tahun di kota Yoro.

3. Kambing yang Memanjat di Maroko

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Kambing yang memanjat pohon, hanya dapat ditemukan di Maroko. Kambing ini memanjat pohon karena ingin memakan buah dari Pohon Argan, yang mirip dengan Buah Zaitun.

4. Hujan Merah di Kerala 

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Dari 25 Juli sampai 23 September 2001, hujan merah turun di selatan India, Propinsi Kerala. Tidak hanya merah, hujan warna kuning, hijau dan hitamjuga dilaporkan terjadi. Pemerintah India menemukan bahwa hujan ini telah "diwarnai" oleh spora dari alga, yang tersebar di udara. Kemudian, awal tahun 2006, Kerala pun menjadi perhatian dunia.

5. Ombak Terpanjang di Brazil 

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Dua kali dalam setahun, antara Februari dan Maret, air Samudera Atlantik bertumpuk di Sungai Amazon, menciptakan gelombang ombak terpanjang di dunia. Fenomena ini disebabkan oleh arus Samudera Atantik yang memenuhi muara sungai, sehingga menghasilkan ombak setinggi 12 kaki yang dapat berlangsung hingga lebih dari setengah jam.

6. Matahari Hitam di Denmark

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Selama musim semi di Denmark, sekitar satu setengah jam sebelum senja, lebih dari 1 juta Sturnus Vulgaris (sejenis burung) berkumpul dari seluruh pelosok untuk bergabung dan membentuk suatu kumpulan yang luar biasa besar di udara. Hinnga membuat langit menjadi terasa gelap. Fenomena ini disebut Black Sun, dan dapat disaksikan di awal musim semi di barat Denmark.

7. Pelangi Api di Idaho

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Femonena atmosfer yang dikenal dengan circumhorizon arc atau Fire Rainbow (pelangi api), akan muncul ketika matahari berada tinggi (lebih dari 58 derajat diatas horizon). Cahaya matahari menembus lurus dan menyinari awan cirrus, sehingga menghasilkan semacam lempengan kristal segi enam dan membentuk efek prisma. Sehingga terlihat pelangiyang berbentuk seperti api.

8. Misteri Crop Circle 

8 Misteri Yang Akan Menambah Wawasanmu

Crop circle adalah suatu bentuk lingkaran dan bentuk bentuk lain seperti geometri (dan kebayakan berukuran besar/luas ), bahkan adajuga yang yang biasa ditemui membentuk citra mahkluk hidup seperti kalajengking,bunga matahari,Lebah,dll.diladang pertanian khususunya gandum. Di Inggris, Canada, Amerika, Australia dan Jepang, banyak ditemukan fenomena crop circle. Fenomena ini biasanya muncul di musim panas saat ladang pertanian ditumbuhi dengan tanaman.. Bentuk geometri itu kadang berupa lingkaran-lingkaran atau bisajuga berbentuk rangkaian gambar yang unik, yang menunjukkan bahwa pembuatnya adalam makhluk yang cerdas. Tapi, crop circle ini bukan dibuat oleh manusia berdasarkan berbagai bukti yang telah diselidiki oleh para ilmuwan. Lantas mahkluk apa seperti yang kurang kerjaan membuat semua ini??? Crop circle banyak dijumpai di Inggris selatan.
 
sumber: http://terselubung-plus.blogspot.com/2013/08/8-misteri-yang-akan-menambah-wawasanmu.html#ixzz2gcnbXFo8

10 Jenis Kelelawar Paling Unik dan Aneh Di Dunia

10. Kelelawar Pisang

Spesies eksklusif untuk Meksiko barat, kelelawar pisang yang terkenal karena moncongnya yang sangat panjang, terpanjang dari setiap kelelawar (relatif terhadap ukuran). 

Hewan ini nectarivorous, yang berarti makan pada nektar yang merupakan penyerbuk penting dalam habitat hutan tropis. Ia mendapatkan namanya karena sering ditemukan di perkebunan pisang. 


9. Kelelawar Hantu

Kelelawar berbulu putih ini ditemukan di hutan hujan tropis dari Meksiko ke Brasil, dan juga di Pulau Trinidad, di Karibia.

Ini adalah hewan soliter yang menghabiskan siang hari bersarang di bawah daun palem, dan kemudian terbang tinggi di malam hari, berburu ngengat dan serangga terbang lainnya. 


8. Kelelawar Chapin's 

Kelelawar ini mempunyai "rambut" yang aneh, dan kelelawar jantan mengeluarkan bau aneh untuk menarik perhatian betina selama musim kimpoi. Mereka makan serangga dan hidup di hutan hujan Afrika Tengah. 


7. Kelelawar Bermuka Kerutan

Spesies pemakan buah ini ditemukan di Meksiko dan Amerika Tengah, di mana ia dikenal sebagai "Murcielago viejito" ("kelelawar orang tua") atau Murcielago zopilote ("Kelelawar kondor"), karena tubuhnya agak telanjang dan keriput.

Mereka memiliki lipatan besar kulit yang mereka gunakan sebagai masker untuk menutupi wajah mereka ketika mereka tidur. 


6. Kelelawar Bertelinga Besar

Kelelawar terbang ini memakan serangga terbang, seperti kelelawar lainnya, menggunakan echolocation untuk menemukan mangsanya. Telinga besar mereka memberi mereka pendengaran jauh lebih baik daripada kelelawar bertelinga kecil. Mereka memiliki genera beragam dan ditemukan di banyak bagian dunia. 


5. Kelelawar Pemancing

Kelelawar besar ini hidup di Meksiko, Amerika Tengah dan Selatan dan kebanyakan memakan ikan. Menggunakan kaki panjang bercakar untuk mengambil ikan di permukaan air dan kemudian memakan melalui sayapnya.

Yang relatif lebih kecil dari jenis Fishing Bat adalah Lesser Fishing Bat yang makanannya adalah serangga air. 


4. Kelelawar Bermuka Hantu

Kelelawar Bermuka Hantu banyak tersebar di Dunia, dari Amerika Serikat, Selatan sampai Peru. Mereka nyaris tidak berhidung, memiliki flap kulit aneh yang keras di wajah mereka dan dahi yang sangat menonjol yang memberi mereka penampilan sangat aneh. Mereka makan serangga nokturnal. 


3. Sucker Footed Bat

Kelelawar ini, endemik Madagaskar, awalnya diperkirakan menggunakan penyedot pada sayapnya dan pergelangan kaki untuk bergelantungan di daun palem dan permukaan halus lainnya. 

Namun saat ini diketahui bahwa mereka tidak menggunakan tenaga hisap, melainkan adhesi, dengan menghasilkan zat lengket yang bertindak sebagai semacam-lem sama seperti adhesi ditemukan di katak pohon dan salamander. 


2. Kelelawar Berhidung Tabung

Ditemukan di hutan hujan Filipina, kelelawar ini memiliki salah satu wajah aneh di antara mamalia. Telinga gelap dengan bintik kuning, mata berwarna oranye dan, terutama, hidung yang mirip tabung, memberikan penampilan wajahnya mirip tokoh kartun.

Kebanyakan mereka makan buah ara dan buah-buahan lainnya, tetapi dalam keadaan tertentu mereka juga makan serangga.



1. Kelelawar Berkepala Palu

Ditemukan di hutan hujan Afrika, kelelawar besar ini mendapatkan namanya karena bentuk kepalanya yang besar juga aneh, tapi ini hanya pada yang jantan.

Sebagian besar thorax kelelawar jantan adalah ruang untuk beresonansi yang memungkinkan mereka untuk menghasilkan suara yang sangat keras untuk menarik kelelawar betina. Mereka memakan buah-buahan dan kadang-kadang, juga memakan hewan lain.

Ketika Hewan Berbusana Manusia

Pernahkah Anda membayangkan berbagai jenis hewan mengenakan pakaian lengkap layaknya manusia sehari-hari.
Miguel Vallinas, seorang fotografer industrial asal Madrid menampilkan sederet foto yang dapat menjawab rasa penasaran Anda.
Berkonsep Second Skin (Kulit Kedua), Vallinas menggunakan fotografi yang digabungkan dengan keahlian mengedit sehingga menciptakan hasil seperti nyata, demikian dilaporkan Demilked, Senin (23/9).
Foto-foto ini tampak begitu natural dan membuat Anda takjub sendiri melihatnya.
Beberapa hewan yang berlagak seperti model antara lain, burung gagak, serigala, angsa, rusa, kudanil dan banyak lainnya.
Semuanya mengenakan busana dengan gaya stylish dan menarik, mungkin sama seperti yang sering Anda kenakan.




 

sumber : http://onthespot7.com/2013/09/tampilan-ketika-hewan-berbusana-layaknya-manusia/

Tuesday, October 1, 2013

10 Jawaban Ujian Paling Gokil Di Dunia

Walaupun banyak kekurangan dan pro kontra yang terjadi di masyarakat, Ujian atau UAN tetap saja digelar sebagai tahap terakhir siswa SMA menempuh pendidikan mereka selama tiga tahun. Tekanan ujian yang begitu tinggi terkadang membuat beberapa orang merasa stress dan depresi.

Bahkan ada beberapa siswa yang sempat menjawab soal ujian mereka dengan tak masuk akal dan terkesan sangat konyol, seperti yang ada dalam daftar jawaban soal ujian paling konyol di dunia berikut ini :

1. Malas Berpikir..!!


Kita pasti pernah mendapatkan rumus matemarika untuk menjelaskan sebuah bilangan eksponen yang didapat saat duduk di bangku SMP. Tak seperti apa yang dijelaskan oleh sang guru, Peter justru menuliskan rumus yang ada di pikirannya dengan cara membuat tulisannya berjarak semakin lebar dan semakin lebar. Yang pastinya membuat sang guru tertawa.

2. Tebakan Tepat..?


Untuk sebagian siswa soal mengenai pangkat irasional memang menyebalkan dalam pelajaran matematika. Terutama jika disuruh menjelaskan dengan rumus mengapa hal tersebut salah atau benar. Tak mau ambil pusing, siswa yang satu ini bukannya repot menjabarkan rumus dari soal tersebut, dia malah mengomentari gambar pada soal yang kurang lebih berbunyi, 'Tracey salah. Buatlah contoh untuk memperlihatkan mengapa Tracey salah.' dan jawaban dia, 'Karena Tracey perempuan.'

3. Meniru Ibu


Anak-anak kecil adalah sosok pengamat yang hebat. Apa yang dilakukan oleh orangtua mereka adalah yang diingat dan mereka anggap baik. Seperti bocah satu ini yang dalam pandangannya sang ibu bekerja dan dikelilingi banyak pria yang kemudian membayar setiap pekerjaannya dan sang anak ingin meniru ibunya! Apakah tak keliru kalau guru anak kecil ini berpikir ibu muridnya bekerja sebagai penari erotis...???? 

4. Menghilangkan Huruf


Apa pernah mendapat soal matematika berbunyi, 'Untuk mengubah ukuran centimeter menjadi meter kamu harus?' Sebagian dari kamu mungkin akan menjabarkan rumus ukuran panjang. Namun tidak dengan siswa kreatif ini yang menjawab, 'Hilangkan saja tulisan centi'. Masuk akal kan...???? 

5. Rumus Sendiri


Contoh rumus sinus, cosinus, tangen dalam matematika yang kamu dapat di bangku SMP dan SMA pasti menyebalkan. Dan tak semua orang menyukai hal itu. Ketika sebuah rumus sinus menuntutmu menemukan variabel yang ditanyakan, coba kamu tiru jawaban siswa ini. Dia mencoret huruf n dalam variabel bilangan dan di kalimat 'sin'. Yang membuatnya memiliki keseimpulan sendiri. Setuju dengannya...???? 

6. Sangat Bijaksana


Ilmu matematika suka sekali menyuruh para siswa menemukan sebuah angka dalam soal. Seperti ketika kamu harus menemukan nilai x dalam sebuah rumus mengenai segitiga ini. Tak mau ambil pusing (atau entah lupa rumus), siswa satu ini menjawab dengan brillian saat soal menyuruhnya 'Carilah x' dan dia langsung melingkari huruf x di dalam soal. Jawabannya bijaksana bukan...???? 

7. Pemikiran Hebat


Kala kepala sudah pusing dijejali oleh banyak soal, terkadang kamu pasti memilih untuk menjawab dengan santai dan tak banyak pikir. Seperti siswa ini, saat disuruh memberikan penjelasan mengenai air keras adalah, dan dia dengan singkat menjawab 'es'. Ya, es memang berbentuk keras dan padat yang berasal dari air. Setujukah....????

8. Mengancam Guru


Soal essay adalah salah satu bentuk soal menyebalkan bagi sebagian orang lantaran harus memberikan penjelasan panjang lebar. Hal itu sepertinya dialami siswa ini. boro - boro memberikan penjelasan dengan tepat terhadap soal Aneh yang dia hadapi, siswa ini justru menggambar yang mencoba mengancam gurunya agar memberi nilai bagus. Dan untung sang guru sepertinya cukup waras tak mengikuti apa permintaan murid nakalnya ini. 

9. Jawaban Langka


Pelajaran biologi adalah soal kehidupan. Kamu akan mendapat pertanyaan mengenai 'Seperti apakah sel pertama dalam kehidupan?' Yang oleh siswa normal akan dijawab dengan penjelasan panjang soal sel, jaringan, sampai organ. Tapi siswa ini justru memilih jalan singkat dengan menjawab, 'Sendirian.' Hmm, tak salah memang. Karena sel pertama di bumi ini mungkin sendirian, tapi jawabannya......

10. Pemikiran Cerdas


Kalau kamu mendapat pertanyaan, 'Miranda tak bisa melihat apapun ketika dia melihat melalui mikroskop. Beri satu alasan mengapa demikian.' Apa yang kamu jawab? Mungkin kamu akan menjawab panjang lebar seperti Miranda salah mencari sumber cahaya mikroskop, Miranda salah memutar lensa preparat, Miranda salah melakukan zoom mikroskop. Dan yang ditulis oleh siswa ini adalah 'Karena Miranda buta'. Oke. Baiklah. Kamu cerdas kawan.
sumber :merdeka.com

PETANI



PETANI




Petani . . . .
Kau manusia perkasa
Bekerja untuk keluarga
Panas mentari tak dirasa
               
                Petani . . . .
                Apakah kau tak kuasa ?
                Mencari pekerjaan di sana
                Menghilangkan lelah badan jiwa

Petani . . . .
Bila kau tak berani
Mencari pekerjaan selain bertani
Maka bertanilah lagi
Dan carilah ridho Illahi

Jum’at, 30 Oktober 2009
Fajarboka           

Pak Banar



 Pak Banar

Perut gemuk tegap badannya

Suara merdu enak dirasa

Jalan raya dilewatinya

Dengan motor kesayangannya

Pak Banar namanya



                Pak Banar . . . .

                Kaulah guru pertama kita

                Yang mengajari kita semua

                Tentang cara berbahasa

                Bahasa Indonesia



Pak Banar . . . .

Kaulah guru Bahasa Indonesia

Guru Bahasa idola kita

Idola para sisiwa

Jum’at, 30 Oktober 2009

Fajarboka           





Puisi di atas adalah merupakan isi hatiku atas rasa kekagumanku terhadap Pak Banar yang merupakan guru bahasa Indonesia saya di waktu saya sekolah di MADRASAH MU’ALLIMIN MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA , beliau bernama asli BANAR WIDAYAT ^_^

Semoga Pak Banar membaca tulisan saya ini .

Terima kasih Pak Banar atas pelajaran yang telah diberikan kepada saya .